Rizky Sembada : Saya Tetap Akan Maju Dalam Konstestasi Pilkada 2024

Rizky Sembada

Trenggalek, dailyindonesia.co – Rizki Sembada secara tegas menyatakan kesiapan dirinya untuk maju sebagai calon Bupati Trenggalek dalam Pilkada 2024. Pernyataan itu disampaikan usai keputusan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memberi sinyal rekomendasi Syah Natanegara sebagai calon pendamping petahana ( Mochamad Nur Arifin ).

“Dengan mengucap Bismillah saya tetap akan maju dalam kontestasi pilkada 2024 ini,” Kata Rizky. Minggu (30/06/2024).

Sebagai putra asli Trenggalek yang telah kembali ke kota kelahirannya, Rizki merasa terpanggil untuk berkompetisi demi kemajuan daerahnya. Dia menjelaskan bahwa dinamika politik saat ini belum memunculkan calon bupati yang serius, sehingga dirinya merasa perlu untuk maju dan memberikan pilihan baru bagi masyarakat Trenggalek.

“Dengan dinamika seperti ini, belum ada yang muncul dan serius sebagai calon bupati. Sebagai putra asli daerah, saya merasa terpanggil dan siap berkompetisi sebagai calon bupati dalam Pilkada tahun 2024,” Ujarnya.

Soal kendaraan Partai Politik, Rizky menjelaskan saat ini dirinya sudah melakukan konsolidasi dengan beberapa Partai. Yakni, Partai Hanura, Partai PKS, Partai Demokrat dan Partai Golkar.

” Konsolidasi aktif dengan partai-partai tersebut sudah saya lakukan, dan saat ini menunggu keputusan resmi untuk melanjutkan langkah ke tingkat Dewan Pimpinan Pusat (DPP),” Katanya.

Rizki juga menegaskan bahwa jika terpilih nanti, dirinya akan tetap konsisten dengan program-program yang telah direncanakan, termasuk dalam hal pengembangan pariwisata dan sumber daya alam.

Saya konsisten dengan program yang kita bawa, yaitu meningkatkan sumber daya alam kita terutama mengenai objek pariwisata yang perlu ditingkatkan,” tambahnya.

Dengan tekad yang kuat dan dukungan partai-partai besar, Rizki Sembada siap memberikan yang terbaik bagi masyarakat Trenggalek dalam menentukan pemimpin mereka di masa depan. Pilkada Kabupaten Trenggalek 2024 akan menjadi sebuah kontestasi politik  yang menarik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *